PERANCANGAN GAME VISUAL NOVEL FOLKLOR MITOS HORROR NUSANTARA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN MDA FRAMEWORK

Penulis

  • Ahmad Thabathaba'i Saefudin Universitas Budi Luhur
  • Ricky Widyananda Putra Universitas Budi Luhur
  • Fatma Misky Universitas Budi Luhur

Kata Kunci:

Folklor, Mitos Horor, Game, Visual Novel, MDA Framework

Abstrak

Kekayaan budaya Indonesia yang melimpah telah memberikan beragam mitos, legenda, dan cerita rakyat yang menjadi warisan berharga dari generasi ke generasi. Folklor dan mitos Nusantara menawarkan kisah-kisah yang memikat dan misterius, sering kali terkait dengan alam gaib, hantu, atau makhluk mistis. Namun, dengan pengaruh budaya asing yang semakin masuk, perlunya upaya untuk mengangkat dan melestarikan warisan budaya Nusantara menjadi semakin mendesak. Di ranah industri hiburan, genre horor telah menjadi populer, termasuk dalam dunia game, baik dalam bentuk game aksi, petualangan, atau cerita interaktif seperti visual novel. Game horor menawarkan pengalaman yang mendebarkan dan menegangkan, menggabungkan atmosfer dan cerita yang kuat untuk menciptakan suasana yang mencekam. Oleh karena itu, genre horor digunakan dalam perancangan game ini untuk memberikan pengalaman yang memikat dan menggugah adrenalin bagi para pemain. Pendekatan visual novel digunakan untuk memungkinkan pemain merasakan dan terlibat dalam cerita folklor dan mitos horor Nusantara. Dalam proses perancangan game, pendekatan MDA Framework digunakan sebagai pedoman utama. MDA Framework membagi pengalaman permainan menjadi tiga komponen utama, yaitu mekanik, dinamika, dan estetika. Pendekatan ini memastikan keselarasan antara aturan permainan, respons emosional dan interaksi pemain dengan permainan, serta kesan keseluruhan yang ingin dicapai dalam hal presentasi visual, suasana, dan pesan yang ingin disampaikan. Diharapkan pengalaman bermain yang konsisten dan memuaskan dapat diciptakan bagi para pemain, sambil secara bersamaan memperkenalkan mereka pada mitos, folklor, dan kekayaan budaya Nusantara.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-30

Cara Mengutip

Saefudin, A. T., Putra, R. W., & Misky, F. (2024). PERANCANGAN GAME VISUAL NOVEL FOLKLOR MITOS HORROR NUSANTARA DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN MDA FRAMEWORK. Kartala Visual Studies, 3(2), 12–21. Diambil dari https://jurnal.budiluhur.ac.id/index.php/kartala/article/view/150

Terbitan

Bagian

Articles